Tulang merupakan bagian penting dari tubuh kita. Tanpa ada tulang tentu kita tidak bisa berdiri dan bergerak. Tulang juga melindungi jaringan di dalam tubuh kita. Namun, apakah kita sudah mengenal tulang kita sendiri?

Tulang merupakan jaringan ikat yang terdiri dari sel-sel yang hidup. Walaupun tampak keras dan padat, sebenarnya tulang juga terdiri bagian yang berpori di dalamnya. Pada bagian ini jaringan tulang berbentuk seperti sarang lebah yang saling menjalin. Bagian tulang yang keras itu disebut tulang kompakta, sedangkan bagian tulang yang kurang padat di dalamnya disebut tulang spongiosa. 

Tidak hanya terdiri dari bagian keras yang berfungsi menopang tubuh, pada ujung-ujung tulang terdapat bagian licin yang disebut tulang rawan. Tulang rawan membentuk permukaan sendi dan memungkinkan pergerakan. 

Selain berfungsi sebagai penopang tubuh dan membuat pergerakan, tulang juga berfungsi sebagai penyimpanan garam mineral tubuh. Tulang merupakan tempat penyimpanan hampir 99% kalsium tubuh, 85% fosfat, dan 50% magnesium. Para mineral ini penting untuk menjaga keseimbangan metabolisme tubuh dan akan dilepaskan ke sirkulasi tubuh sesuai kebutuhan.

Satu hal penting yang juga merupakan fungsi tulang adalah sebagai pembentuk sel darah. Sel-sel ini dibentuk di sumsum tulang dan disebut sel punca hemopoetik (hematopoietic stem cell). Sel tersebut kemudian akan berkembang menjadi sel darah merah atau darah putih sesuai kebutuhan tubuh. 

Nah, sekarang kita sudah lebih mengenal tulang kita sendiri. Ternyata fungsi tulang sangat banyak dan sangat penting bagi tubuh. Jadi, jangan lupa untuk menjaga kesehatan tulang ya!

Add Your Comment

Hipokrats © 2025. All Rights Reserved.